Hari ini, Jumat 6 Maret 2020 tim kesehatan Puskesmas Tomata melakukan kegiatan pemeriksaan kesehatan rutin kepada siswa di SMP Kr. GKST Ensa. Dalam kegiatan ini, tim juga memberikan sosialisasi pencegahan virus Covid-19 melalui praktek hidup bersih, mencuci tangan dengan benar dan jenis-jenis pencegahan lainnya.
Tim kesehatan PKM Tomata berjumlah 4 orang dibawah pimpinan dr. Oslanto Malau. Dalam kegiatan ini juga, semua siswa dilakukan pengukuran tinggi badan, berat badan dan indeks masa tubuh, pengecekan tekanan darah dan pengecekan kesehatan lainnya serta pemberian obat cacing setiap 6 bulan sekali bagi siswa kelas VII - IX.
Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian PKM Tomata dalam mensukseskan Indonesia Sehat dan sebagai bentuk pelayanan kesehatan keliling dalam rangka upaya peningkatan derajat dan status kesehatan semboyan masyarakat oleh PKM Tomata dalam semangat "Meambo" dibawah pimpinan Kepala Puskesmas Bpk. Arif Paskal Pokonda, SST.
0 comments:
Post a Comment